GridKids.id - Menjaga kekebalan tubuh bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya yang umum ialah pola hidup sehat, Kids.
Menerapkan pola hidup sehat sangat bermanfaat untuk tubuh, terlebih dalam situasi pandemi COVID-19 seperti saat ini.
Namun, agar kesehatan atau kekebalan tubuh tetap terjaga, kamu juga harus memperhatikan konsumsi air.
Baca Juga: Bukan Hanya Manis, Ini Makanan yang Harus Dihindari Penyandang Diabetes
Ini karena musim panas atau kemarau tubuh membutuhkan banyak asupan air agar tubuh bekerja dengan baik.
Selain itu, beberapa air juga bermanfaat untuk mencegah sembelit dan menjaga kadar gula darah tetap stabil.
Baca Juga: Mengenal Teori Tujuan Negara dan Tujuan Negara Republik Indonesia
Lalu, minuman apa saja yang bermanfaat untuk kesehatan?
Air Putih
Mengonsumsi air putih merupakan hal yang baik, terlebih dalam kondisi panas atau kemarau, Kids.
Air putih umumnya digunakan untuk menghindari dehidrasi karena sebagian besar tubuh kita mengandung air.
Jika seseorang mengalami dehidrasi akan berdampak pada hilangnya konsentrasi hingga suasana hati menjadi berubah.
Selain itu, dehidrasi juga memicu tubuh menjadi panas serta menyebabkan sembelit hingga sakit batu ginjal.
Baca Juga: Cara Mudah Jaga Imun, Coba Buat Resep Lychee Honey Ice Tea Ini, yuk!
Oleh sebab itu, minum air putih sangat penting untun kesehatan dan keseimbangan tubuh agar lebih konsentrasi.
Teh Hijau
Minuman selanjutnya yang baik untuk kesehatan ialah teh hijau.
Teh hijau dapat mencegah penyumbatan arteri serta pembakaran lemak pada tingkat yang lebih dalam.
Teh hijau juga bermanfaat untuk melawan stres oksidatif pada otak.
Minum teh hijau secara rutin bisa mengurangi gangguan neurologis seperti Alzheimer atau Parkinson.
Minuman yang satu ini juga memiliki manfaat kesehatan untuk mengurangi risiko stroke, dan meningkatkan kadar kolesterol.
Baca Juga: Mudah Dibuat, Ini Resep Apel Jahe Kayu Manis yang Segar Menyehatkan
Cuka sari apel
Minum cuka sari apel sebanyak 1 sampai 2 sendok makan tiap harinya akan memiliki manfaat kesehatan seperti menurunkan berat badan.
Bukan hanya itu, cuka sari apel juga memiliki manfaat kesehatan seperti juga memperlancar pencernaan hingga mengurangi jumlah lemak tubuh.
Minum cuka sari apel juga bermanfaat untuk mengurangi kadar gula darah dan meningkatkan sensitivitas insulin.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.