Romelu Lukaku Pulang ke Stamford Bridge
"Lukaku akan menandatangani kontrak jangka panjang seharga 12 juta euro plus bonus," ucap Fabrizio Romano.
Chelsea berniat mengincar Lukaku di jendela transfer musim panas ini karena sulit mendatangkan Erling Haaland dari Borussia Dortmund.
Inter dianggap lebih mudah untuk melakukan negosiasi. Alasannya, peraih Scudetto musim lalu sedang membutuhkan dana tambahan untuk mengarungi musim baru.
Lukaku sempat berkostum The Blues pada musim 2011-2014. Sang striker kemudian dilepas karena dianggap masih terlalu muda.
Baca Juga: Persija Jakarta Tunjuk Mantan Asisten Pelatih Juventus dan Chelsea Jadi Pelatih Baru Macan Kemayoran
Karier Lukaku semakin meningkat selepas dirinya hengkang dari Stamford Bridge.
Dirinya mampu mengemas 210 gol saat membela West Bromwich Albion, Everton, Manchester United, dan Inter Milan.
Apakah kepulang Big Rom (jukukan Lukaku) ke Stamford Bridge dapat membantu Chelsea meraih gelar Liga Inggris musim ini?
Sangat menarik untuk dinanti!
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.