GridKids.id - Persija Jakarta ingin mencapai target juara pada gelaran Liga 1 Indonesia musim 2021-2022.
Mereka ingin mengulang kenangan manis yang terjadi pada musim 2018-2019 lalu.
Tim dengan julukan Macan Kemayoran tersebut sudah membangun slogan The Dream Team sejak awal musim 2020 lalu.
Kabar mengejutkan, Persija Jakarta resmi untuk merekrut mantan asisten pelatih Juventus, Angelo Alessio, untuk menjadi nahkoda baru pada Liga 1 musim 2021-2022.
Alessio juga dikenal sebagai asisten pelatih senior Antonio Conte ketika melatih Juventus, Timnas Italia, dan Chelsea.
Persija Jakarta pun saat ini juga dihuni oleh pemain bintang dan pemain muda berbakat, seperti Marc Klok, Evan Dimas, Osvaldo Haay, bahkan mantan pemain Juventus, Marco Motta.
Baca Juga: Macam-Macam Bentuk Keragaman Sosial Budaya Indonesia serta Manfaatnya
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar