Find Us On Social Media :

Kenalan dengan Mudskippers, Ikan Amfibi yang Hidup di Hutan Mangrove

Mudskippers adalah salah satu jenis ikan unik karena bisa hidup di dua alam.

Ikan ini memiliki mata yang berukuran besar dan mencuat keluar dari kepalanya.

Mulutnya mengarah ke bawah untuk memudahkan dia memakan lumpur.

Jenis mudskippers ditentukan berdasaran ukuran tubuh, ciri-ciri fisik luar, jumlah sinar pada tiap siripnya, pola warna pada tubuh, dan bintik hitam pada kulitnya.

Peningkatan populasi mudskippers bisa dijadikan tolok ukur tingkat ketercemaran suatu wilayah perairan.

Selain itu, ikan ini mampu menyerap berbagai jenis polutan yang mencemari perairan seperti limbah industri, sisa buangan bahan bakar, atau sisa aktivitas vulkanik.

Baca Juga: Beberapa Jenis Hewan Darat yang Pandai Berenang, Kemampuannya Enggak Kalah dengan Ikan

Dengan menjaga kelestarian lingkungan dan habitat perairan, kita juga bisa membantu populasi mudskippers tetap stabil dan terjaga, lo.

Itulah tadi beberapa informasi tentang mudskippers si ikan amfibi. Semoga artikel ini bisa menambah pengetahuanmu tentang dunia ikan, ya, Kids. 

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.