Find Us On Social Media :

Bisa Sebabkan Ruam sampai Mual, Kenali Kondisi yang Sering Memicu Reaksi Alergi Buah

Pisang menjadi salah satu buah yang bisa menimbulkan reaksi alergi.

Reaksi alergi bisa muncul dalam hitungan menit setelah konsumsi buah pemicu alergi.Namun, pada beberapa orang reaksi bisa muncul setelah satu sampai dua jam.

Alergi pada buah bisa terlihat dari gejala-gejala seperti: ruam dan gatal pada kulit; bengkak dan gatal-gatal pada bibir lidah, dan area dalam mulut; tenggorokan gatal; sakit perut, mual dan muntah; dan bersin serta pilek.

Gejala tersebut biasanya akan hilang dalam hitungan menit. Protein buah bisa hilang dengan cepat ketika bertemu air liur.

Alergi buah yang bisa hilang gejalanya dengan cepat, biasa enggak memerlukan perawatan serius.

Baca Juga: Lidah Mati Rasa Secara Tiba-Tiba? Ini Beberapa Penyebabnya, Salah Satunya Karena Alergi

Bila dibandingkan dengan jenis alergi makanan lainnya, alergi buah cenderung enggak memiliki reaksi yang parah.

Namun, tetap perlu diwaspadai kemungkinan terjadi anafilaksis atau reaksi parah yang membuat seseorang sulit menelan dan bernapas.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.