Find Us On Social Media :

Cocok Dikonsumsi Pagi Hari, 4 Jenis Minuman Sederhana Ini Punya Banyak Manfaat Kesehatan

Minuman yang Baik Dikonsumsi Pagi Hari

GridKids.id - Minum air sangat penting untuk menjaga kesehatan kita, Kids. Salah satunya agar kita terhindar dari dehidrasi.

Minum enggak cuma dilakukan saat kita haus atau setelah makan, lo.

Waktu tidur, tubuh juga kehilangan cairan. Oleh karena itu, kita juga disarankan untuk minum saat bangun tidur di pagi hari.

Baca Juga: Manfaat Mengonsumsi Air Panas di Pagi Hari, Salah Satunya Redakan Hidung Tersumbat

Eits, tapi jangan sembarang mengonsumsi berbagai minuman, ya!

Kamu juga harus memerhatikan jenis minuman apa saja yang sebaiknya dikonsumsi di pagi hari.

Nah, inilah beberapa jenis minuman yang baik dikonsumsi pagi hari.

Air Putih Hangat

Meminum air putih atau air mineral hangat di pagi hari punya banyak manfaat untuk kesehatan, nih.

Mengonsumsi air hangat di pagi hari bisa meredakan hidung tersumbat, menjaga sistem pencernaan, dan juga meringankan sembelit.

Selain itu, air hangat juga bisa membuat kita menjadi lebih tenang.

Baca Juga: Penting Diketahui, Begini Cara Mendorong Imunitas Tubuh Agar Cepat Negatif Saat Isolasi Mandiri

Air Lemon

Air lemon bisa memberikan kesegaran pada tubuh di pagi hari. Hal ini tentunya berkat vitamin C yang cenderung memiliki rasa yang asam.

Selain menyegarkan, vitamin C juga bisa membantu meningkatkan stamina untuk beraktivitas seharian.

Antioksidan dan mineral yang ada di dalam air lemon juga bisa membantu membersihkan racun dan membuatmu enggak gampang sakit.

Teh Jahe

Teh jahe adalah minuman sehat yang bisa memberikan banyak manfaat untuk kegiatan seharian.

Jahe dikenal sebagai rempah yang membantu meredakan mual dan juga bisa menyembuhkan nyeri dan sakit otot.

Rempah ini juga dikenal bisa menurunkan kadar gula darah dan membantu tubuh mengatur respon insulin dengan lebih baik.

Baca Juga: 2 Kreasi Olahan Sereal yang Mudah Dibuat dan Cocok untuk Menu Sarapan

 

 

 

Infused Water

Kalau kamu merasa kurang nyaman untuk minum satu gelas air putih saat bangun tidur, kamu bisa minum infused water atau air putih yang dicampur dengan potongan buah.

Misalnya, air putih yang dicampur potongan lemon atau timun.

Minuman ini bermanfaat untuk mengembalikan cairan tubuh yang hilang, sekaligus memberikan nutrisi dan meningkatkan sistem kekebalan tubuhmu.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.