Find Us On Social Media :

Banyak Makan Daging di Hari Raya? Jaga Kolesterolmu dengan Mengonsumsi Makanan Ini

Konsumsi daging berlebihan dapat meningkatkan kolesterol dalam tubuh.

GridKids.id - Kids, untuk umat muslim kemarin baru saja merayakan hari raya Idul Adha.

Hari raya ini identik dengan beragam sajian daging yang lezat dan menggugah selera seperti sate, gulai, tongseng, dsb.

Selama beberapa waktu, setiap sajian yang kita santap di rumah pasti enggak jauh-jauh dari olahan daging, nih.

Baca Juga: Enggak Perlu Minum Obat, Ini Cara Menurunkan Kadar Kolesterol Jahat Secara Alami

Namun hati-hati, ya, karena konsumsi daging berlebihan dapat meningkatkan kolesterol dalam tubuh.

Kolesterol yang tinggi dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke.

Berikut ini ada beberapa makanan yang bisa membantu menurunkan kadar kolesterol, apa saja sih? Yuk, kita cek sama-sama.

Buah dan Sayur

Heart Foundation menyebutkan bahwa buah dan sayur baik untuk kesehatan tubuh.

Serat yang terkandung dalam buah dan sayur yang kamu konsumsi bisa membantu menurunkan penyerapan kolesterol. Sehingga jumlah kolesterol dalam tubuh bisa berkurang.

Kedelai

Kedelai bisa membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh, kamu bisa mengonsumsi beberapa makanan olahan yang terbuat dari kedelai seperti tempe, tahu, susu, dan edamame.

Kedelai termasuk protein nabati yang memiliki kualitas tinggi karena mengandung antioksidan, serat, dan estrogen.

Baca Juga: Ramai Dicari dan Harganya Mulai Naik, Ternyata Ini Manfaat Kedelai yang Enggak Main-Main

Menurut studi di jurnal Nutrients, konsumsi kedelai sebanyak 10 ons tahu dan setengah cangkir susu kedelai bisa menurunkan kadar kolesterol jahat hingga sebanyak lima persen.

Oatmeal

Jenis makanan yang biasa dijadikan sarapan praktis ini ternyata bisa membantu mengurangi kadar kolesterol dalam tubuhmu, lo.

Sama seperti buah dan sayur, oatmeal juga mengandung serat yang efektif untuk menurunkan kolesterol.

Jika rutin mengonsumsi oatmeal bisa menurunkan risiko terkena penyakit jantung.

Supaya manfaat itu bisa didapat secara optimal, coba untuk memilih produk oatmeal yang 100%, ya.

Hindari mengonsumsinya dengan tambahan terlalu banyak gula dan garam karena bisa merusak kandungan oatmeal yang kamu konsumsi.

Lemak Sehat

Salah satu cara efektif untuk menurunkan kolesterol adalah dengan mengonsumsi makanan yang mengandung lemak sehat.

Lemak sehat dapat kamu temukan dalam buah alpukat, ikan salmon, minyak zaitun, kacang, dan biji-bijian.

Baca Juga: Punya Segudang Manfaat, Ini Cara Menanam dan Merawat Buah Alpukat Agar Tumbuh dengan Baik

Cobalah untuk menambahkan makanan-makanan tersebut dalam menu makanan sehat yang kamu konsumsi setiap hari.

Kacang

Konsumsi beberapa jenis kacang seperti kenari, kacang tanah, walnut, dan almond akan membantu untuk mengontrol jumlah kolesterol dalam tubuhmu.

Jenis makanan ini mengandung jenis serat dan lemak sehat yang efektif untuk menurunkan kolesterol. Jika rutin mengonsumsinya, kesehatan tubuh bisa terjaga baik.

Baca Juga: Enggak Perlu Takut Ganggu Kesehatan, 4 Makanan Sehat Ini Cocok untuk Jadi Camilan Malam Hari

Mengonsumsi beberapa jenis makanan yang bisa membantu menurunkan kadar kolesterol di atas akan jauh lebih efektif ketimbang hanya mengonsumsi satu atau dua jenis asupan saja.

Jadi, kamu juga bisa menjaga kolesterolmu dan orang-orang tersayangmu dengan menjaga dan memperhatikan asupan makanan yang masuk ke tubuh.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.