Find Us On Social Media :

PPKM Darurat Diperpanjang, Kasus Baru COVID-19 Masih Meningkat Sebanyak 2 Kali Lipat

(Ilustrasi) Di rumah aja selama PPKM Darurat.

GridKids.id - Pemerintah memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Jawa-Bali.

Perpanjangan ini dilakukan sampai tanggal 25 Juli untuk mengurangi lonjakan kasus baru COVID-19.

Satgas Penanganan COVID-19 menyatakan PPKM Darutat yang sudah berjalan selama dua pekan ini menunjukkan penurunan bed occupancy ratio (BOR) di wilayah Jawa-Bali.

Baca Juga: 4 Cara Ini Memastikanmu Tetap Sehat dan Produktif Selama PPKM Berlangsung

Walaupun demikian, kasus baru penularan COVID-19 belum bisa ditekan dan dihentikan.

Bertambahnya kasus baru harian yang terjadi masih menjadi kendala yang dihadapi.

Terhitung, kasus positif virus corona masih meningkat bahkan mencapai dua kali lipat dengan mencapai angka 542.938 atau 18,65 persen.

Baca Juga: Tanda Tubuh Terkena COVID-19 di Fase Awal yang Wajib Kita Ketahui