GridKids.id - Cumi merupakan salah satu bahan yang bisa diolah menjadi berbagai macam masakan, Kids.
Hal tersebut dikarenakan cumi memiliki rasa yang lezat dan kandungan yang baik untuk tubuh.
Terlebih, tinta cumi mengandung zat besi.
Baca Juga: Cara Membuat dan Resep Cumi Telur Asin ala Rumah Makan Tiongkok
Bukan itu saja, tinta cumi juga mengandung antioksidan serta protein, lipid, mineral, taurin dan dopamin, lo.
Kandungan tersebut sangat baik untuk mencegah oksidasi lipid serta dapat mengobati sakit jantung.
Baca Juga: Mengenal Perbedaan Coding dan Programming, Ternyata Keduanya Tak Sama
Nah, inilah beberapa manfaat tinta cumi yang belum banyak diketahui.
Sistem kekebalan tubuh
Mengonsumsi tinta cumi dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Hal tersebut dikarenakan adanya kandungan antioksidan dan nutrisi yang baik untuk tubuh.
Selain itu, kandungan tersebut juga baik untuk menangkal radikal bebas.
Baca Juga: Bikin Geger, Benda Bening di dalam Cumi-Cumi Dipastikan Bukan Plastik
Mengurangi risiko kanker
Mengonsumsi tinta cumi juga baik untuk mengurai risiko terkena kanker.
Hal tersebut dikarenakan tinta cumi memiliki kandungan antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas.
Radikal bebas yang menyerang tubuh bisa memicu kanker pada seseorang, Kids.
Antioksidan membuat radikal bebas dikeluarkan dari tubuh.
Menjaga organ hati
Manfaat kesehatan dari tinta cumi selanjutnya ialah dapat menjaga jantung dan hati.
Hal tersebut dikarenakan, tinta cumi dapat menurunkan tekanan darah tinggi serta kolestrol.
Jika tekanan darah terjaga, maka juga akan menghindari stroke.
Baca Juga: Mirip dengan Pedagang Seafood, Ini Resep Cumi Goreng Mentega yang Lezat
Sebagai antibiotik
Tinta cumi memiliki manfaat kesehatan untuk antibiotik alami.
Hal tersebut dikarenakan tinta cumi memiliki sifat antibakteri.
Oleh sebab itu, tina cumi baik dikonsumsi karena memiliki manfaat yang baik, Kids.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.