Gunakan Kipas sebagai alat pendingan
Saat menggunakan AC, manfaatkan perputaran kipas sebaik-baiknya saat menggunakan AC.
Kamu bisa merasakan satu hingga dua derajat lebih rendah dari suhu AC yang disetel.
Ketika ingin menyamakan suhu dalam ruangan, kamu dapat menempatkan kipas angin dan AC pada sisi yang sama, menghadap kipas secara diagonal.
Baca Juga: Cara Membuat Rumah Sejuk Tanpa Menggunakan Pendingin, Salah Satunya dengan Tanaman
Mematikan sakelar daya
Untuk menghemat daya listrik menggunakan AC dengan mematikan sakelar daya peralatan elektronik saat enggak digunakan.
Mematikan sakelar daya utama jika ingin menghemat pemakaian listrik. Ternyata, daya cadangan menyumbang 5-10% dari total konsumsi listrik rumah tangga.
Mengurangi kebiasaan sering menyalakan dan mematikan AC
Terlalu sering mematikan dan menghidupkan AC berulang kali justru dapat membuat boros daya listrik soalnya menambah beban kompresor pada AC.