Enggak cuma itu, tumbuhan juga mempunyai stomata atau celah-celah kecil pada daun.
2. Tumbuhan yang hidup di tempat asin
Tumbuhan jenis ini disebut halofit. Tumbuhan yang hidup di tempat asin seperti pohon bakau atau yang biasa dikenal dengan mangrove.
Biasanya separuh badannya tergenang di air dan akarnya tertanam di bawah air, ada juga yang di permukaan air.
Baca Juga: Mengenal Kambium: Pengertian, Fungsi, Beserta Jenis-Jenisnya
3. Tumbuhan yang hidup di tempat kering
Tumbuhan yang hidup di daerah kering disebut tumbuhan xerofit. Salah satu contohnya adalah kaktus.
Kaktus mampu hidup di daerah kering atau daerah yang kekurangan air. Tumbuhan kaktus mampu menyimpang cadangan air untuk waktu yang lama.
4. Tumbuhan yang hidup di air
Kids, enggak semua tumbuhan hidup di tanah, ada juga tumbuhan yang hidup air. Tumbuhan jenis ini disebut hidrofit.