Find Us On Social Media :

Jangan Melepas Masker Meski Sudah Mendapatkan Vaksin, Ini Alasannya

Jangan melepas masker meski sudah mendapat vaksin, ini alasannya.

Efektifitas perlindungan tersebut bisa didapatkan ketika 50 persen hingga 80 persen penduduk sudah mendapat vaksin, Kids.

Oleh sebab itu, meski sudah mendapat vaksin harus tetap memakai masker.

Sudah mendapat vaksin bisa penyebar tanpa gejala

Vaksin COVID-19 diperlukan untuk mencegah penularan ke orang yang lebih rentan seperti lansia atau orang bergejala.

Baca Juga: Mengalami Pegal-Pegal Akibat Efek Samping Vaksin COVID-19? Ini Cara untuk Mengatasinya

Namun, ada beberapa peneliti khawatir ketika orang yang sudah menerima vaksin bisa terpapar virus tanpa gejala.

Hal tersebut berbahaya, karena bisa menularkan ke orang lain yang belum mendapat vaksin COVID-19.

Jika sudah mendapat vaksin serta enggak memakai masker maka berpotensi menyebarkan virus.

Oleh sebab itu, penting memakai masker untuk melindungi orang lain yang belum mendapat vaksin, Kids.

 

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.