GridKids.id - Indonesia terus mengalami penambahan kasus baru positif COVID-19 yang meningkat cukup tinggi setiap harinya.
Tercatat sejak kemarin, Jumat (2/7/2021), terdapat sebanyak 25.830 kasus baru orang yang terkena virus corona di Indonesia.
Namun, negeri ini mendapat kabar baik, yakni Indonesia akan mendapat tambahan vaksin COVID-19 dari Amerika Serikat (AS).
Baca Juga: Kasus COVID-19 Terus Melonjak, Angkasa Pura I Semakin Memperketat Protokol Kesehatan di Bandara
Negeri Paman Sam tersebut (julukan negara AS) dinyatakan akan menambah 1 juta dosis vaksin untuk Indonesia.
Hal itu diungkapkan oleh Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Bu Retno Marsudi melalui akun media sosial pribadinya, Jumat (2/7/2021).
Bu Retno mengungkapkan bahwa beliau sedang berkomunikasi dengan Penasihat Keamanan Nasional AS, Jack Sullivan.
Baca Juga: Tanda Tubuh Terkena COVID-19 di Fase Awal yang Wajib Kita Ketahui
Source | : | kemlu.go.id |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar