GridKids - Di dalam tubuh kita terdapat bakteri. Enggak selalu buruk, bakteri juga ada yang baik, lo, Kids.
Pertumbuhan bakteri baik dipengaruhi oleh pola makan.
Kalau pola makan berantakan dan enggak mengonsumsi makanan sehat, maka yang akan tumbuh di tubuh kita adalah bakteri jahat.
Baca Juga: Bukan Cuma Kuman dan Bakteri, Ini Alasan Lain Baju Baru Perlu Dicuci Dulu Sebelum Dipakai
Bakteri baik tumbuh di usus. Untuk meningkatkan pertumbuhan bakteri baik, kita disarankan mengonsumsi makanan fermentasi.
Salah satu makanan fermentasi adalah yogurt. Selain yogurt, disarankan juga untuk mengonsumsi buah dan sayur.
Kandungan serat dan gula pada sayur dan buah dapat meningkatkan kesehatan bakteri baik pada usus.
Apa saja, ya, manfaat bakteri baik di tubuh?
1. Mencegah Diare
Bakteri Saccharomyces boulardii yang terdapat pada ragi dapat mencegah dan mengobati diare.
2. Mengobati Peradangan Usus Besar
Bakteri Lactococcus lactis adalah bakteri baik yang ditemukan pada mentega, keju, dan yogurt. Bakteri ini dapat mengobati peradangan pada usus besar.
Baca Juga: Apakah Benar Warna Merah dan Kuning Membuat Kita Merasa Lapar?
3. Menjaga Kesehatan Hati
Bakteri Lactobacillus rhamnosus bermanfaat untuk melindungi pencernaan dan kesehatan organ hati.
4. Digunakan dalam Pembuatan Makanan
Bakteri Lactobacillus acidophilus banyak digunakan dalam olahan makanan seperti yogurt dan produk fermentasi seperti tempe.
5. Mengatur Kekebalan Tubuh
Beberapa bakteri baik pada pencernaan juga membantu menjaga kekebalan pada tubuh.
Dari jutaan bakteri yang hidup di tubuh, sebagian ada yang bermanfaat bagi tubuh dan melawan penyakit.
Nah, langkah di bawah ini bisa menjaga bakteri baik di tubuh kita Kids.
Berolahraga
Bakteri baik juga bergerak dan berolahraga di dalam tubuh kita, lo. Semakin kita aktif bergerak, maka bakteri baik juga akan bertumbuh.
Tidur yang cukup
Ketika kita tidur, ternyata bakteri yang ada di dalam tubuh akan memproduksi dirinya. Tidur yang cukup bisa memengaruhi kualitas bakteri baik.
Minum jus dan sayur yang berwarna hijau
Makan yang berwarna hijau bisa menjaga keberadaan bakteri di dalam tubuh.
Konsumsi prebiotik
Prebiotik dapat kita temukan pada makanan fermentasi seperti kimchi, yogurt, dan kombucha.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.