Find Us On Social Media :

Berbagai Macam Olahraga Air yang Mengasyikkan Selain Berenang, Tertarik Mencoba?

Surfing atau selancar

GridKids.id - Kids, olaharaga apa yang paling sering kamu lakukan? Jogging, basket, sepak bola atau berenang?

Olahraga tentunya adalah sebuah kegiatan yang penting untuk dilakukan.

Berolahraga sendiri enggak hanya baik untuk kesehatan tubuh, tapi juga untuk melatih kekuatan fisik seseorang.

Baca Juga: Macam-Macam Gaya Berenang yang Baik untuk Kesehatan Tubuh, Apa Saja?

Olahraga air identik dengan kegiatan berenang, tapi ada beberapa macam olahraga air lain yang enggak kalah mengasyikkan, lo.

Olahraga jenis ini bisa kamu lakukan di pantai atau di sungai. Wah, menarik, kan?

Nah, inilah daftar olahraga air yang bisa kamu lakukan untuk menjaga kebugaran tubuh dan untuk refreshing. Apa saja?

Baca Juga: Mengenal 5 Jenis Nutrisi yang Dibutuhkan Manusia Setiap Hari

Berbagai Macam Olahraga Air Selain Berenang

1. Selancar

Selancar merupakan sebuah olahraga yang dilakukan di atas ombak yang tinggi.

Olahraga ini dilakukan dengan menggunakan papan khusus sebagai alat untuk bergerak di atas ombak.

2. Kano

Baca Juga: Suka Olahraga Air yang Menantang dan Seru? Ini Tips dan Trik Buat Kamu yang Ingin Coba Bermain Surfing

Kano adalah sebuah perahu kecil dan sempit yang biasanya digerakkan dengan tenaga manusia dengan cara dikayuh.

Olahraga ini bisa menjadi alternatif untuk melatih kekuatan otot tangan.

3. Snorkeling

Snorkeling merupakan kegiatan berenang dengan mengenakan peralatan berupa masker selam dan snorkel.

Kegiatan ini merupakan tahap awal bagi kamu yang tertarik untuk melakukan scuba dive atau diving di perairan laut yang lebih dalam.

4. Rafting atau Arung Jeram

Arung jeram merupakan kegiatan mengarungi jeram-jeram sungai yang sangat menantang dan mengasyikkan.

Untuk melakukan olahraga ini, kamu harus mempunyai keberanian dan kekuatan fisik (otot lengan) yang kuat.

Pastikan pula kesehatan tubuh kamu sedang prima, ya!

Baca Juga: Kreatifnya Warga Indonesia saat Banjir, Ada yang Mancing Hingga Main Arung Jeram

5. Flying Board

Flyboard merupalan gerakan mendorong papan ke udara untuk melakukan olahraga yang dikenal sebagai hydroflying.

Pengguna Flyboard berdiri di atas papan yang dihubungkan dengan selang panjang ke perahu.

Nah, ketika berada di atas, kamu harus menjaga keseimbangan agar tetap stabil.

Itu dia, Kids, jenis olahraga air yang mengasyikkan. Mana yang ingin kamu coba?

---

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.