Menggunakan sabun cuci piring
Hal yang perlu dilakukan ialah melepas kabel blender jika masih tersambung pada listrik.
Setelah itu kamu bisa membersihkan blender dengan sabun pencuci piring dan air.
Kamu juga bisa menggunakan air hangat untuk merontokkan kotoran yang menempel pada blender.
Selanjutnya kamu bisa menggunakan detergen yang dimasukkan ke dalam blender, lalu biarkan beberapa menit.
Baca Juga: Tampak Sepele, Beberapa Kebiasaan Ini Ternyata Bikin Blender Gampang Rusak
Lalu, kamu bisa kocok blender dengan cepat agar lebih bersih dalamnya, lakukan selama 15-30 detik.
Setelah itu bilas hingga sisa sabun enggak tersisa pada blender, Kids.
Hindari penggunaan pisau atau benda tumpul lainya untuk membersihkan blender, hal tersebut akan merusak blender.