Find Us On Social Media :

Hindari Makan Nasi dengan 2 Makanan Ini, Meningkatkan Risiko Terkena Beberapa Penyakit

Hindari mengonsumsi nasi putih dengan makanan ini karena akan berbahaya, Ini penjelasannya.

GridKids.id - Sebagian besar masyarakat Indonesia selalu mengonsumsi nasi sebagai makanan pokok.

Oleh sebab itu, tak jarang beberapa orang akan mencari nasi meski sudah makan cukup untuk mengenyangkan makanan yang ada. 

Makan nasi dapat dikonsumsi bersama lauk lainnya seperti tempe, tahu, daging, hingga beragam hidangan laut.

Baca Juga: Awal Hanya Iseng Masak Nasi dengan Air Mendidih, Ternyata Hal Ini yang Terjadi, Sudah Pernah?

Selain itu, ada juga sayur-sayuran yang cocok dikonsumsi dengan nasi hangat.

Namun, enggak semua makanan bisa dimakan bersama nasi, karena akan berbahaya.

Baca Juga: Mengetahui Jenis-Jenis Majas dalam Bahasa Indonesia dan Contohnya

Lalu makanan apa yang enggak bisa dikonsumsi dengan nasi? yuk, kita bahas agar mengerti, Kids.

Nasi dengan mi instan

Mengonsumsi nasi dengan mi instan sebaiknya dihindari karena akan berdampak buruk untuk tubuh, Kids.

Mi instan dikenal sebagai makanan dibuat dari tepung yang memiliki karbohidrat cukup tinggi.

Ketika, nasi ditambah dengan mi instan maka karbohidrat akan bertambah dua kali lipat.

Hal tersebut akan memicu meningkatnya gula darah dengan cepat.

Baca Juga: Kesalahan Mencuci Beras Dapat Berbahaya Bagi Tubuh, Ini Cara Mencuci Beras yang Benar dan Aman

Selain itu, mi instan dan nasi putih dimakan berbarengan akan berdampak tubuh terisi karbohidrat yang berubah menjadi gula.

Dengan hal tersebut tubuh akan kekurangan gizi lainya, gizi seperti mineral, protein, vitamin, dan lemak.

Bukan hanya mi instan, kamu juga perlu menghindari nasi dikonsumsi dengan kentang, ubi, dan jagung, Kids.

Nasi dengan gorengan

Mengonsumsi nasi dengan lauk goreng memang sedap, namun hal tersebut sebaiknya sangat dihindari, Kids.

Gorengan memiliki lemak jenuh yang sangat tinggi.

Hal tersebut akan berdampak pada meningkatkan kolesterol jahat dalam tubuh.

Baca Juga: Banyak yang Enggak Mengira Hasilnya Jauh Lebih Pulen dan Enak, Intip Trik Memasak Nasi Cara Tradisional dengan Hasil Maksimal

Dengan menumpuknya kolestrol jahat dalam tubuh akan meningkatkan risiko terkena serangan jantung.

Selain itu, gorengan tak jarang menggunakan tepung untuk mengolahnya maka akan meningkatkan karbohidrat.

Karbohidrat berlebih akan meningkatkan risiko terkena diabetes, Kids.

---

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.