Find Us On Social Media :

Kapsul Canggih Blue Origin Siap Bawa Penumpangnya Berwisata ke Luar Angkasa, Berapa Harga Tiketnya?

Kaspul untuk Wisata Luar Angkasa dari Blue Origin

Bukan Satu-satunya

New Shepard adalah kendaraan luar angkasa dengan tinggi 18 meter dan lebar 4 meter.

Kapsul ini sepenuhnya bisa digunakan kembali serta bisa lepas landas dan mendarat secara vertikal.

New Shepard akan beroperasi dari lahan gurun di Van Horn di Texas Barat.

Selama penerbangan, sebuah unit pendorong akan mengangkat kapal penumpang bertekanan ke ketinggian sekitar 76 km, lalu roket dan kapsulnya berpisah.

Momentum akan membawa kapsul sampai ke luar angkasa, sebelum jatuh kembali ke tanah dengan menggunakan tiga parasut.

Roket pendorong juga akan pulang dengan terkendali, mendarat di atas landasan beton.

Baca Juga: Mengerikan, Ini Beberapa Kejadian Aneh yang Dialami Para Astronot Ketika Sedang Bertugas di Luar Angkasa

Blue Origin belum menentukan secara pasti berapa biaya yang akan dikenakan kalau wisata ini sudah dibuka untuk umum di masa depan.

Namun dalam jangka panjang, perusahaan berharap bisa mendapat mungkin 200.000 dollar AS (Rp 2,8 miliar) per kursi, bahkan mungkin lebih banyak pada awalnya.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id.