Find Us On Social Media :

Sering Mengonsumsi Oregano? Kenali Manfaat dan Efek Sampingnya

Mengonsumsi oregano umumnya sangat baik untuk tubuh tetapi ada efek sampingnya juga yang harus dikenali.

GridKids.id - Banyak orang mengenal oregano sebagai bumbu yang digunakan untuk penyedap makanan, Kids.

Salah satu makanan yang dikenal memakai oregano untuk tambahan ialah pizza.

Oregano memiliki manfaat kesehatan yang sangat baik untuk tubuh.

Baca Juga: Bagi Kamu Pengidap Sakit Maag Wajib Menghindari 5 Jenis Makanan Ini, Salah Satunya Cokelat

Beberapa manfaat kesehatan yang dihasilkan oleh oregano seperti mengatasi flu dan batuk pilek.

Umumnya oregano memiliki kandungan vitamin K, vitamin A, vitamin E, kalsium, magnesium, dan kalium.

Lalu selain itu ala saja manfaat dari oregano? yuk, kita bahas agar kamu lebih mengerti manfaatnya, Kids.

Kolestrol jahat

Kandungan oregano sendiri sangat bermanfaat untuk menurunkan kadar kolestrol jahat, Kids.

Kandungan dalam oregano dapat mengurangi kadar kolesterol jahat setelah makan oregano selama 3 bulan.

Bukan hanya menurunkan kadar kolestrol jahat, tetapi oregano dapat meningkatkan kadar kolestrol baik dalam tubuh.

Melawan radikal bebas

Dengan semakin meningkatnya pencemaran udara atau polusi udara maka akan mudah terpapar radikal bebas.

Baca Juga: Ingin Membuat Rempeyek Tebal tapi Renyah untuk Berbuka Puasa? Begini Tipsnya

Mengonsumsi oregano dapat melawan radikal bebas yang memicu kerusakan jaringan dalam tubuh.

Hal tersebut karena oregano memilik kandungan antioksidan yang sangat efektif untuk menangkal radikal bebas.

Dengan mengonsumsi oregano yang mengandung antioksidan maka tubuh enggak mudah terkena penyakit, Kids.

Efek samping dari oregano

Iritasi kulit

Oregano bukan hanya berupa bubuk saja tetapi bisa juga dioleskan untuk meredakan luka, Kids.

Salah satu efek samping yaitu memicu kulit menjadi iritasi.

Umumnya orang yang mengalami iritasi kulit ketika memakai minyak oregano yang dioleskan  lebih dari 1 persen.

Oleh karena itu jika kamu ingin terhindar dari efek samping tersebut sebaiknya jangan berlebihan mengoleskan minyak oregano.

Baca Juga: Hindarkan Kucing dari Beberapa Jenis Makanan Ini karena Bisa Berbahaya, Salah Satunya Nasi Putih

Reaksi alergi muncul

Mengonsumsi oregano juga memiliki efek samping alergi

Ketika kamu memiliki alergi terhadap daun mint akan berdampak juga ketika memakan oregano.

Hal tersebut dikarenakan oregano masih satu saudara dengan daun mint, Kids.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id.