Find Us On Social Media :

Hidangan Ramadan Khas Turki yang Bernuansa Eropa dan Timur Tengah, Pernah Coba?

Turki

GridKids.id - Republik Turki adalah sebuah negara di kawasan Eurasia.

Wilayahnya terbentang dari semenanjung Anatolia di Asia Barat Daya hingga daerah Balkan di Eropa Tenggara.

Dataran Turki pun merupakan satu-satunya negara di dunia yang terletak di antara dua benua, yakni Asia dan Eropa.

Turki menjadi salah satu negara yang menjadi bagian besar perkembangan peradaban Islam di dunia, Kids.

Baca Juga: Unik! Inilah 5 Tradisi Sahur di Berbagai Negara, Ada yang Menabuh 2.000 Drum

Beberapa kota di Turki sempat menjadi ibu kota dari Kerajaan Islam besar dalam beberapa dinasti.

Selain arsitektur dan keadaan negaranya, Turki pun terkenal akan kulinernya yang lezat dan sering kali muncul ketika bulan Ramadan.

Lalu, makanan apa sajakah itu? Yuk, kita simak potretnya!

1. Kofte

Kofte merupakan hindangan berupa bakso atau daging cincang yang berbentuk bulat.

Makanan ini merupakan hindangan khas Ramadan yang sering ditemukan di Turki, India, Kaukasia Selatan, Timur Tengah, Balkan, dan masakan Asia Tengah.

Olahan daging pada kofte sering dicampur dengan bahan lain seperti, nasi, bulgur, sayur, telur hingga membentuk pasta yang halus.

Kofte dapat dipanggang, digoreng, dikukus, direbus dan disajikan dengan saus pedas.

Baca Juga: Wajib Coba, Inilah Hidangan Khas Ramadan yang Unik dari Berbagai Daerah di Indonesia, Salah Satunya Gulai Siput

2. Lahmacun

Lahmacun merupakan adonan bundar tipis yang diisi dengan daging cincang, sayuran dan rempah.

Rempah di dalamnya terdiri atas bawang, cabai rawit, paprika yang kemudian dipanggang secara bersamaan.

Enggak lupa, Lahmacun juga mengandung sayuran seperti, acar, tomat, paprika, selada, dan terong bakar.

Wah! Tampak sangat lezat, ya, Kids?

3. Baklava

Baklava merupakan jenis makanan ringan di kawasan Turki dan daerah-daerah tempat kekuasaan Kesultanan Utsmaniyah.

Makanan ini terdiri atas kacang walnut yang dicincang dan diberi pemanis dan dibentuk seperti adonan roti atau kue tipis.

Baklava sendiri sudah ada sejak lama dan merupakan makanan kesultanan dari ratusan tahun lalu.

Baca Juga: Enggak Perlu Jauh-Jauh ke Restoran Italia, Kita Juga Bisa Membuat Macaroni Schotel yang Lezat di Rumah

4. Bayildi

Bayildi merupakan hidangan dalam masakan Ottoman Turki yang terdiri atas terong utuh dan diisi dengan rempah-rempah.

Rempah tersebut di antaranya bawang bombay, bawang putih dan tomat yang direbus dalam minyak zaitun.

Makanan ini sering ditemukan di sebagian besar bekas wilayah Ottoman, yakni perbatasan dataran Turki dengan Asia.

Bayildi sangat lezat jika disajikan ketika baru matang dalam keadaan hangat, Kids.

----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id