GridKids.id - Energi listrik merupakan energi yang dekat dengan masyakarat karena selalu dimanfaatkan untuk kegiatan sehari-hari, Kids
Energi listrik bersumber dari bergeraknya muatan listrik hingga menimbulkan medan listrik.
Energi listrik dapat berubah menjadi energi panas, Kids.
Baca Juga: Rangkuman dan Jawaban Energi Panas, Belajar dari Rumah 12 November 2020
Dengan adanya perubahan dari energi listrik menjadi energi panas akan sangat bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari.
Lalu apa saja manfaat perubahan energi listrik ke energi panas?
Yuk, kita bahas bersama!
Setrika Listrik
Alat yang sering digunakan di rumah untuk merapikan pakaian agar enggak kusut disebut setrika.
Setrika listrik akan menghasilkan panas ketika sudah dinyalakan atau tersambung dengan listrik.
Panas yang dihasilkan seterika dapat dimanfaatkan untuk merapihkan pakaian agar enggak kusut.
Baca Juga: Contoh Perubahan Energi Listrik Manjadi Energi Lain di Kehidupan
Penanak Nasi
Penanak nasi merupakan alat yang hampir selalu ada di rumah. Fungsinya adalah untuk memasak nasi.
Umumnya penanak nasi menggunakan listrik untuk menjalankannya.
Penanak nasi yang dijalankan menggunakan listrik akan menghasilkan energi panas.
Energi panas tersebut yang akan membuat nasi matang merata sehingga bisa dikonsumsi, Kids.
Kompor Listrik
Kompor listrik memiliki perbedaan dengan kompor gas ataupun kompor minyak, Kids.
Hal tersebut dikarenakan kompor ini menggunakan listrik untuk menghasilkan energi panas.
Jika sudah mendapat energi panas dari kompor listrik dapat dimanfaatkan untuk memasak.
Oven listrik
Jika kamu suka membuat kue atau makanan lainnya pasti sudah enggak asing dengan benda yang satu ini.
Umumnya oven digunakan untuk memanggang atau menghangatkan makanan.
Oven dapat bekerja dengan manfaatkan listrik yang berubah menjadi energi panas.
Perubahan energi listrik menjadi panas dapat dimanfaatkan untuk memanggang makanan hingga memanaskan makanan, Kids.
----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id