Find Us On Social Media :

Mitos Atau Fakta Ikan Cupang Enggak Bisa Tidur? Ini Penjelasan yang Harus Diketahui Bagi Kolektor Cupang Pemula

Ini cara membedakan ikan cupang tertidur atau enggak.

 

GridKids.id - Ikan cupang saat ini tengah digemari dikalangan masyarakat terlebih di masa pandemi COVID-19, Kids. 

Untuk menjaga kesehatan ikan cupang, kita harus perhatian seperti memberi makan, membersihkan akuarium dan menjaga kualitas tidur.

Makhluk hidup perlu beristirahat untuk memulihkan stamina, Kids. 

Baca Juga: Jangan Sembarangan Merawat, Ini Cara Agar Cupang Betina Tetap Sehat dan Enggak Mudah Stres

Pasti muncul pertanyaan, bagaimana ikan cupang tidur?

Menurut para peneliti, ikan cupang tidur biasanya sambil berbaring di dasar akuarium.

Namun, bisa juga ikan cupang tidur dengan di permukaan air, Kids.