4. Terjadi Perubahan Warna Kulit
Gejala awal penyakit diabetes juga bisa berupa warna kulit yang berubah menjadi gelap tanpa alasan yang jelas.
Area kulit yang umumnya berubah gelap karena pigmentasi kulit akibat resistensi insulin umumnya di sekitar leher, persendian, dan tungkai.
5. Berat Badan Menurun
Berat badan yang menurun tanpa alasan yang juga bisa menjadi salah satu gejala awal diabetes.
Hal itu bisa terjadi karena rupanya tubuh enggak bisa menggunakan glukosa secara efektif untuk diolah menjadi energi.
Baca Juga: Apa Penyebab Diabetes pada Anak? Ternyata Terbagi Menjadi 2 Tipe
Nah, dampaknya, tubuh pun mulai membakar lemak yang ada dan mengakibatkan penurunan berat badan secara enggak terduga.
Itulah lima gejala awal penyakit diabetes yang sebaiknya kita perhatikan mulai sekarang, Kids
Jika mengalaminya, jangan ragu untuk segera berkonsultasi dengan dokter, ya.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id