Find Us On Social Media :

Negara Suriname yang Terletak di Amerika Selatan Sebagian Besar Penduduknya Adalah Bersuku Jawa, Kok Bisa?

Suriname People

GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah mendengar negara bernama Suriname?

Republik Suriname juga merupakan negara jajahan Belanda. Dahulu, negara ini bernama Guyana Belanda atau Guiana Belanda.

Suriname terletak di wilayah Amerika Selatan yang berbatasan dengan Guyana Prancis di timur dan Guyana di barat.

Baca Juga: Dinobatkan Sebagai Puncak Tertinggi di Tanah Jawa, Ini Potret Gunung Semeru yang Bikin Takjub

Di wilayah utara, Suriname berbatasan langsung dengan wilayah lautan luas dunia, Samudra Atlantik.

Karena sesama jajahan Belanda di masa lampau, Suriname dan Indonesia mempunyai keterikatan sejarah yang sangat erat.

Terlebih lagi, Suriname berhubungan erat dengan masyarakat suku Jawa. Nah, ada yang tahu mengapa demikian? Yuk, simak ulasannya!

Republik Suriname

Negara yang memiliki sistem pemerintahan Republik ini terdiri atas penduduk beretnis Jawa dari sebagian besar total penduduk. 

Bahasa nasional Negara ini adalah bahasa Belanda, mereka merayakan hari kemerdekaannya pada tanggal 25 November.

Dilansir dari laman resmi Kementerian Luar Negeri RI, wilayah Suriname mulai dikenal sejak abad ke 15.

Baca Juga: Pernah Berkuasa Ratusan Tahun Silam, Ini Bangunan Peninggalan Sejarah Saksi Kejayaan Kerajaan Majapahit

Hal ini bermula saat sebagian bangsa di wilayah Eropa saling berebut untuk dapat menduduki Guyana.

Bagaimana asal-usul orang Suriname dimayoritasi oleh suku Jawa?

Nah, jadi dalam kurun waktu 1890 sampai 1939, sekira terdapat 33.000 orang suku Jawa asli dikirimkan ke Suriname sebagai calon petani perkebunan di wilayah tersebut.

Orang Jawa di Suriname

Masyarakat suku Jawa yang merantau jauh dari Tanah Air kemudian memiliki keturunan di wilayah perantauan.

Pada umumnya, mereka tetap berkomunikasi dalam bahasa Jawa yang merupakan bahasa nenek moyangnya.

Sebagian besar, nama-nama mereka juga masih kental dengan nama Jawa, seenggaknya digunakan sebagai nama belakang.

Baca Juga: Pernah Berkuasa Ratusan Tahun Silam, Ini Bangunan Peninggalan Sejarah Saksi Kejayaan Kerajaan Majapahit

Nah, nama depan mereka biasanya berbau nama Eropa, terutama, Belanda dan Inggris.

Masyarakat Jawa di Suriname juga mempunyai dan aktif dalam gerakan politik negara tersebut.

Terdapat organisasi Persekutuan Bangsa Indonesia Suriname (PBIS) dan Kaum Tani Persatuan Indonesia (KTPI).

Bagi orang Jawa di Suriname, ke Indonesia adalah sebuah ziarah yang sangat besar bagi mereka.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id