GridKids.id - Apakah kamu sudah pernah mendengar terdapat bahan pangan bernama ketan hitam, Kids?
Olahan ketan hitam sering digunakan dalam adonan bubur, kue, dan puding.
Di balik rasanya yang manis dan legit, ketan hitam punya segudang manfaat untuk kesehatan, mulai dari menjaga sistem pencernaan hingga pencegahan penyakit jantung.
Baca Juga: Ini yang Terjadi Pada Tubuh Jika Rutin Mengonsumsi Kacang Hijau, Coba dan Rasakan Sendiri Manfaatnya
Ketan hitam merupakan jenis beras berwarna hitam pekat saat belum dimasak. Setelah dimasak, warnanya berubah menjadi keunguan.
Warna hitam pada ketan hitam menandakan bahwa bahan pangan terdapat kandungan antosianin dalam jumlah yang banyak.
Antosianin merupakan pigmen antioksidan yang larut di air yang secara alami terdapat pada berbagai jenis tumbuhan.
Nah, apa saja sih manfaat si ketan hitam ini? Yuk kita bahas!
1. Menjaga daya tahan tubuh
Ketan hitam mengandung banyak Vitamin E yang berfungsi untuk menjaga daya tahan tubuh.
Selain untuk imun tubuh, Vitamin E juga berfungsi untuk melindungi sel dari kerusakan radikal bebas.
Baca Juga: Memiliki Rasa yang Enak dan Khas, Inilah Proses Pembuatan Tape Ketan Kuningan yang Unik
2. Mencegah Kanker dan Jantung
Kandungan antosianin dalam ketan hitam terbukti ampun untuk mencegah kedua penyakit tersebut.
3. Menjaga metabolisme dan pencernaan
Ketan hitam termasuk dalam kategori gandum yang mengandung banyak serat.
Fungsi serat sangat penting untuk melancarkan sistem metabolisme dan terlebih dapat menurunkan berat bedan secara alami.
4. Pewarna Makanan Alami
Pigmen dari ketan hitam dapat menghasilkan pewarna alami yang menghasilkan warna merah, merah muda hingga hitam.
5. Mencegah Anemia
Kandungan zat besi yang kaya pada ketan hitam dapat membantu pembentukan sel darah merah dalam tubuh kamu, Kids.
Baca Juga: Dikemas Dalam Ember Hitam Besar, Begini Proses Pembuatan Tape Khas Kuningan
6. Membentuk sel jaringan
Ketan hitam juga mengandung banyak protein, lo. Hal ini dapat membantu pembentukan sel jaringan untuk menguatkan tulang dan menjaga kesehatan kulit.
Wah, enggak disangka ya, Kids, jika ketan hitam ini punya segudang manfaat untuk tubuh kamu.
Yuk segera dikonsumsi!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id