Find Us On Social Media :

Takut Orang Lain Risih Karena Mendengkur Saat Tidur? Lakukan Hal Ini untuk Meminimalisirnya

Ilustrasi Tertidur

1. Posisi tidur menyamping

Untuk cara pertama yang bisa mengurangi kebiasaan dengkur dengan ubah posisi tidur menyamping atau menghadap ke sisi kiri atau kanan, Kids. 

Karena saat tidur dalam posisi telentang, lidah akan mendorong ke belakang dan menutupi tenggorokan, menyebabkan aliran udara jadi tertutup dan membuat mendengkur.

Dengan tidur dalam posisi menyamping meminimalisir dengkuran.

Baca Juga: Sederhana dan Mudah Didapatkan, 4 Minuman Ini Bisa Membuatmu Mudah Mengantuk dan Tidur Nyenyak

2. Gunakan bantal tinggi

Cara pertama mungkin akan sulit dilakukan, namun hal tersebut bisa disiasati dengan menggunakan bantal yang tinggi.

Penggunaan bantal tinggi bisa meminimalisir dengkuran, lo.

3. Kurangi berat badan

Ketika memiliki berat badan yang tinggi sangat memiliki risiko untuk mendengkur saat tertidur.

Ini karena terdapat lemak yang berlebih pada bagian leher, sehingga akan menekan tenggorokan dan menyebabkan dengkuran.