Find Us On Social Media :

Trik Mudah Membuat Donat Supaya Empuk dan Enggak Bantat, Ternyata Ada 2 Hal Utama yang Harus Diperhatikan

Ada beberapa trik untuk membuat donat lezat yang empuk dan mengembang.

Pertama, campurkan bahan-bahan seperti terigu, kentang, gula, dan susu bubuk.

Kedua, tambahkan ragi, kuning telur, dan air dingin lalu aduk sampai adonan kalis dengan menggunakan mixer.

Ketiga, tambahkan mentega dan garam ke dalam adonan yang sudah kalis dan aduk lagi dengan mixer sampai teksturnya menjadi elastis.

Selanjutnya adalah waktu untuk proofing adonan donat selama sekitar 40 menit, Kids.

Apa itu proofingProofing adalah salah satu tahap yang ada dalam proses pembuatan roti.

Tujuannya adalah untuk mengaktifkan ragi di dalam adonan dan memberi kesempatan agar proses fermentasi pada adonan berjalan dengan baik.

Setelah proofing, bentuk adonan. O iya, kita juga bisa menggunakan cetakan donat untuk membentu donat, ya. Kemudian lakukan langkah proofing lagi Kids.

Baca Juga: Ingin Makan Pizza Ala Restoran? Intip Cara Mudah Membuat Pizza Teflon, Enggak Perlu Oven

Terakhir, goreng donat di dalam minyak yang sudah panas sampai matang secara merata.

Angkat dan tiriskan donat yang sudah matang, lalu beri topping sesuai seleramu, Kids.

Nah, itulah resep donat kentang sederhana yang bisa kita coba di rumah.

Lalu, apakah hasilnya sudah pasti empuk dan mengembang dengan baik?

Yap, dengan mengikuti resep tersebut beserta langkah pembuatannya secara tepat, kita bisa mendapatkan hasil donat yang empuk dan mengembang.

Namun, dua hal tentang proses proofing dan cara menggoreng donat ini harus betul-betul kita perhatikan, Kids.