Find Us On Social Media :

Kabar Gembira di Tengah Pandemi, Inilah 6 Vaksin COVID-19 untuk Indonesia yang Sudah Ditetapkan Pemerintah

6 Vaksin COVID-19 untuk Indonesia yang Sudah Ditetapkan Pemerintah

2. AstraZeneca

Uji coba yang dilakukan AstraZeneca dan Universitas Oxford menunjukkan vaksin virus corona produksinya punya keefektifan rata-rata 70 persen.

Data menunjukkan vaksin AstraZeneca menunjukkan respons imun yang kuat pada orang tua.

Vaksin AstraZeneca dianggap mudah didistribusikan karena enggak perlu disimpan pada suhu yang sangat dingin.

Vaksin dibuat dari versi lemah virus flu biasa dari simpanse yang sudah dimodifikasi agar enggak tumbuh pada manusia.

3. Moderna

Vaksin virus corona yang diproduksi Moderna sudah diklaim punya efektivitas sebesar 94,5 persen.

Pada Senin (31/11/2020), Moderna menyatakan sudah mengajukan izin penggunaan darurat untuk vaksin COVID-19 kepada regulator Amerika Serikat dan Eropa.

Perusahaan itu mengklaim efektivitas suntikan dan catatan keamanan vaksin virus corona buatannya baik.

Hal ini membuat Moderna meyakini vaksin buatannya sudah memenuhi persyaratan yang ditetapkan BPOM AS (FDA) untuk penggunaan darurat. 

Baca Juga: Kabar Gembira, Data Awal Tunjukkan Vaksin Ini 90 Persen Efektif Lawan COVID-19