Find Us On Social Media :

Apa Itu Self Limiting Disease yang Berkaitan dengan Virus Corona?

Apa Itu Self Limiting Disease yang Berkaitan dengan Virus

GridKids.id - Kids, apa kamu pernah mendengar istilah self limiting disease?

Pada masa pandemi virus corona COVID-19, kita sering mendengar istilah self limiting disease ini.

Nah, apa sebenarnya arti dari self limiting disease?

Pertanyaan soal apa itu self limiting disease sempat muncul saat awal pandemi virus corona.

Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto sempat mengatakan kalau COVID-19 adalah self limiting disease

Dikutip dari makalah Ilmu Sosial dan Kedokteran yang diterbitkan Science Direct, 25 April 2020, self limiting disease adalah penyakit yang sembuh secara spontan, dengan atau tanpa pengobatan khusus.

Dalam beberapa kasus, memang enggak diperlukan perlakuan khusus untuk menghilangkan penyakit.

Contohnya, dari infeksi ringan (misalnya pilek, flu, dan konjungtivitis) sampai gejala yang lebih umum (misalnya sakit kepala dan nyeri punggung).

Baca Juga: Orang Tanpa Gejala (OTG) Bisa Sembuh Sendiri dari Covid-19 Asal Lakukan Hal Ini