Find Us On Social Media :

Enggak Cuma Ada di Pulau Komodo, Ternyata Komodo Juga Menghuni Pulau-Pulau Ini

Komodo

GridKids.id - Siapa yang sudah pernah melihat komodo secara langsung, nih?

Komodo adalah hewan yang sangat istimewa, salah satunya karena hanya di temukan di Indonesia, Kids.

Sayangnya, komodo termasuk hewan langka yang harus dilindungi supaya enggak punah.

Selama ini, pulau yang dikenal luas menjadi habitat dari populasi komodo adalah Pulau Rinca.

Yap! Pulau Komodo dan Pulau Rinca memang telah ditetapkan sebagai taman nasional sejak tahun 1980, lo.

Tujuannya adalah untuk melindungi satwa komodo atau yang bernama latin Varanus komodoensis.

Namun, rupanya komodo enggak hanya menghuni Pulau Komodo dan Pulau Rinca saja, lo.

Hmm... pulau mana saja yang dihuni oleh komodo, ya? Kita cari tahu, yuk!

Baca Juga: Diperkirakan Sudah Punah Sekitar 50 Tahun Lalu, Anjing Bernyanyi Ditemukan Lagi di Wilayah Indonesia

Hewan yang Enggak Meninggalkan Tanah Kelahiran

Komodo adalah hewan endemik purba yang bisa ditemukan di Nusa Tenggara Timur (NTT).

Berdasarkan studi diketahui bahwa komodo bukannya enggak bisa menjelajah atau pergi ke tempat lain, lo.

Namun, komodo memang enggak ingin melakukannya, Kids.

Hasil pengamatan selama satu dekade menunjukkan bahwa komodo enggak pernah meninggalkan tanah kelahirannya sepanjang hidup, lo.

Komodo pun disebut sebagai 'anak rumahan' alias homebody oleh para peneliti, Kids. Hihi...

Saat ini, berdasarkan data Balai Taman Nasional Komodo (TNK) yang dilansir dari Antara pada 16 Juli 2019, jumlah komodo ada sekitar 2.800 ekor.

Jumlah komodo di TNK bisa naik dan turun karena kondisi alam, Kids.

Kalau mangsa atau makanan komodo naik, maka populasi hewan langka ini pun juga akan naik. Begitu pula dengan sebaliknya, Kids.

O iya, TNK memiliki luas sekitar 137 hektar dan terdiri dari sekitar 147 pulau. 

Beberapa pulau yang dihuni oleh Komodo di antaranya adalah Pulau Komodo, Pulau Rinca, Gili Motang, Gili Dasami, Pulau Padar, dan Pulau Flores.

Baca Juga: Unik, Peneliti Temukan Cara Baru untuk Melindungi Ternak dengan Cara Menggambar Mata di Bokong Sapi

Pulau Komodo

Pulau Komodo merupakan habitat asli dari komodo yang terletak di sebelah timur Pulau Sumbawa.

Pulau Komodo yang berada di Kecamatan Komodo ini memiliki luas mencapai 390 kilometer persegi.

Nah, di pulau ini terdapat Desa Komodo yang dihuni sebanyak 1.791 jiwa berdasarkan data pada tahun 2019. 

Pulau Rinca

Pulau Rinca adalah pulau kecil yang terletak di dekat Pulau Komodo, tepatnya berada di Kecamatan Komodo, Manggarai Barat, NTT.

Luas pulau ini mencapai 198 kilometer persegi dan enggak hanya dihuni oleh komodo, tapi juga berbagai hewan lain seperti babi liar, kerbau, dan burung.

Di pulau ini terdapat Desa Pasir Panjang yang berpenduduk sebanyak 1.688 jiwa berdasarkan data tahun 2019.

Baca Juga: 10 Pulau Terbaik Asia, 2 di Antaranya Ada di Indonesia dan Salah Satunya Sudah Masuk dalam Daftar Selama Sepuluh Tahun

Gili Motang dan Gili Dasami

Gili Motang dan Gili Dasami adalah pulau yang juga dihuni oleh komodo. Keduanya merupakan pulau-pulau kecil yang berada di kawasan TNK.

Gili Motang dan pulau lain di sekitar Pulau Komodo telah ditetapkan sebagai Situs Warisan Dunia Unesco pada tahun 1991, lo.

Pulau Padar

Pulau Padar adalah pulau kecil di kawasan TNK yang terletak di ujung barat Pulau Flores.

Luas Pulau Padar mencapai 14,09 kilometer persegi. Di tahun 2017, diketahui ada empat ekor komodo yang menghuni pulau ini.

Sayangnya, pada Agustus 2019 lalu, Kepala Seksi Pengelolaan Balai TNK di Pulau Padar, Bapak Ramang Isaka mengatakan bahwa populasi komodo di sana telah punah, Kids.

"Komodo di Pulau Padar sudah punah total," ungkap Bapak Ramang sebagaimana dilansir dari Kompas.com

Baca Juga: Bikin Bangga, Salah Satu Kota di Indonesia Ini Masuk Dalam 25 Kota Terbaik di Dunia, Bisa Tebak?

Pulau Flores

Pulau Flores adalah salah satu pulau besar yang ada di Provinsi NTT.

Luas pulau ini mencapai 13,5 ribu kilometer persegi dan dihuni sekitar 1,8 juta penduduk, Kids.

Komodo juga diketahui menghuni pulau ini, hanya saja ukuran tubuhnya disebut lebih kecil jika dibandingkan dengan yang ada di kawasan TNK.

Mengapa bisa begitu? Kalau dilihat dari segi genetik, sebenarnya enggak ada perbedaan genetik yang signifikan yang bisa menyebabkan perbedaan spesies antara keduanya.

Namun dmeikian, komodo di Pulau Flores dan TNK memiliki ciri berbeda dalam hal warna kulit.

Warna kulit komodo di Pulau Flores lebih cerah dan tampak kekuningan daripada komodo di TNK.

Baca Juga: Penuh Misteri, Ada Banyak Boneka yang Tersebar di Pulau Ini, dari Mana Asalnya?

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id