Find Us On Social Media :

Golongan Darah O Sebaiknya Hindari Jenis Sayuran Ini, Berbahaya Bisa Jadi Racun dan Tak Baik untuk Tubuh

Catat! Pemilik Golongan Darah O Disarankan Tak Lagi Makan Jagung, Efek Sampingnya Bisa Lebih Buruk dari Manfaatnya

GridKids.id - Setiap orang pasti memiliki golongan darah yang dibedakan menjadi A, B, O, dan AB.

Namun, tahukah kamu? berdasarkan penelitian ada beberapa makanan yang wajib dihindari oleh masing-masing golongan darah.

Hal ini berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Dr. Peter J. D’Adamo, ahli naturopatis asal Amerika Serikat (AS).

Baca Juga: Bikin Heboh Dunia, Inilah 5 Mitos Tentang Virus Corona yang Tidak Benar, Mulai Sekarang Jangan Percaya Lagi

Berdasarkan golongan darah, ada beberapa makanan yang wajib dihindari karena bisa memiliki reaksi berbeda-beda pada tubuh, bahkan bisa berubah menjadi racun.

Apabila golongan darah tidak cocok dengan lektin, akan terjadi gangguan kesehatan, seperti penggumpalan darah yang dapat memicu beragam penyakit.

Berdasarkan Kompas.com, yang melansir Buku Menu Sehat & Lezat Sebulan untuk Golongan Darah O (2007) oleh Budi Sutomo, S.Pd & dr. Yoanita Ristyaningrum, orang yang memiliki golongan darah O cenderung mudah mengalami peningkatan asam lambung.

Dari evolusi genetik, golongan darah O diketahui memiliki ciri mempunyai kandungan asam lambung tinggi, sehingga mudah mengalami gangguan pencernaan.

Penyakit lain yang rentan dialami pemilik golongan darah O, di antaranya yakni:

- Gangguan tiroid

- Radang sendi

- Alergi Sinusitis

- Penyakit Jantung B

Untuk itu golongan darah O harus mengindari beberapa makanan yang bisa memperburuk kesehatannya.

Baca Juga: Biasanya Hanya Dibuang, Ternyata Biji Pepaya Simpan Manfaat Enggak Terduga Kalau Dikonsumi Setiap Hari

Berikut ini daftar sayuran yang perlu diwaspadai pemilik golongan darah O.

Berdasarkan Kompas.com, yang melansir Buku Jus Sehat Golongan Darah O: Berdasarkan Buku Laris Dr. Peter J. D’ Adamo (2007) oleh Wied Harry Apriadhi.

Inilah jenis sayuran yang jangan dikonsumsi oleh golongan darah O jika enggak ingin mendapatkan gangguan kesehatan.

Berikut ini beberapa sayuran yang patut diwaspadai para pemilik golongan darah O:

1. Kubis-kubisan

Sayuran dari keluarga kubis-kubisan alias Brasicca diketahui dapat menghambat fungsi tiroid pemilik golongan darah O, yang notabene secara alami lebih lemah dibanding pemilik golongan darah lainnya. 

Berikut daftar sayuran yang termasuk dalam keluarga kubis-kubisan:

- Kol hijau

- Kol putih

- Kol merah

- Kembang kol

- Cuciwis

2. Taoge

Taoge mengandung senyawa yang dapat mengiritasi saluran pencernaan, sehingga bisa memperparah hipersensitivitas yang mungkin diderita.

3. Jamur

Pemilik golongan darah O juga perlu waspada terhadap jamur shiitake dan buah zaitun hitam yang diawetkan karena bisa memicu alergi.

4. Keluarga terung atau terong

Golongan darah O juga sebaiknya menghindari sayuran dari keluarga terong, terutama terung dan kentang.

Keluarga terong memiliki kandungan lektin yang tinggi dan dapat memicu nyeri sendi dan merangsang munculnya penyakit artritis.

Sayuran dari keluarga ini yang menjadi pengecualian, yakni tomat.

Sayuran dari keluarga terong mempunyai senyawa khusus yang mampu membekukan darah semua golongan darah.

Namun, kandungan lektin ini ternyata enggak dapat dinetralkan di dalam tubuh pemilik golongan darah O.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id