Find Us On Social Media :

Inilah yang Terjadi Pada Tubuh Saat Mengalami Depresi, Enggak Hanya Putus Asa

Ilustrasi depresi

GridKids.id - Kids, apa kamu sering merasa suasana hati yang berubah-ubah? 

Apa terkadang suasana hati kamu merasa sedih, marah, kecewa hingga murung? 

Hal tersebut adalah gejala depresi karena adanya gangguan suasana hati yang berubah-ubah.

 

Depresi bisa berlangsung lama atau sementara saja, Kids.

Gejala Depresi

Sering diabaikan, tanda gejala depresi adalah munculnya rasa sedih, bersalah hingga mudah tersinggung. Bahkan banyak penderitanya sering merasa putus asa.

Berikut ini hal-hal yang terjadi saat tubuh mengalami depresi:

1. Gejala gastrointestinal

Saat kamu mengalami depresi, sering kali menimbulkan masalah pencernaan, seperti kembung, mual hingga sebelit, Kids.

 

Hal ini terjadi karena adanya neurotransmitter di otak dan usus yang disebut serotonin.

Saat kondisi otak sedang enggak baik, maka serotonin ikut berperan dalam mengatur suasana hati.

Itu sebabnya, saat depresi kita mudah mengalami gangguan pencernaan.

Baca Juga: Enggak Cuma untuk Tubuh, 4 Olahraga Ini Juga Baik untuk Kesehatan Mental