GridKids.id - Sejak terdeteksi akhir tahun lalu, wabah virus corona menjadi pandemi yang harus dihadapi dunia, enggak terkecuali kita yang tinggal di Indonesia.
Bahkan, hingga saat ini infeksi virus corona penyebab COVID-19 masih harus kita waspadai, Kids.
Di Indonesia sendiri, kasus positif COVID-19 masih menunjukkan peningkatan kasus.
Baca Juga: PSBB Transisi Jakarta Dimulai, Ini Aturan untuk Sekolah
Dilansir dari laman Covid19.go.id Senin (12/10/2020) siang, kasus positif di Indonesia mencapai 333.449.
Sebanyak 11.844 dilaporkan meninggal dunia sementara 255.027 dinyatakan sembuh.
Nah, rupanya ada beberapa hal yang menjadi kunci kesembuhan pasien COVID-19, lo.
Apa saja, ya? Kita cari tahu, yuk!