Find Us On Social Media :

Api Abadi Mrapen Padam untuk Pertama Kalinya, Diduga Hal Ini Penyebabnya

Api Abadi Mrapen

GridKids.id - Kids, apa kamu pernah mendengar tentang api abadi Mrapen?

Api abadi Mrapen terletak di sebuah kompleks yang terletak di desa Manggarmas, kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

Api abadi Mrapen merupakan fenomena geologi alam berupa keluarnya gas alam dari dalam tanah yang tersulut api, jadi menciptakan api yang enggak pernah padam walau turun hujan sekalipun. 

Sumber api alam Mrapen yang digunakan untuk menyalakan obor pesta olahraga Ganefo tahun 1963 dan Pekan Olahraga Nasional X/1989 ini sebelumnya pernah redup di tahun 1996.

Namun, sekitar 75 cm dari titik api sebelumnya, ditemukan sumber api baru yang menyala lebih besar. 

Baik dari sumber api lama maupun yang baru, keduanya berada di lokasi obyek wisata api abadi Mrapen, yang ditutupi tumpukan batu.

Namun baru-baru ini, api abadi Mrapen secara mengejutkan padam total, dan belum diketahui secara pasti penyebab api abadi itu bisa padam.

Namun di sekitar lokasi pernah dilakukan pengeboran tanah untuk mencari sumber mata air.

Sebelumnya, pada tanggal 12 September ada aktivitas pengeboran pencarian sumber mata air di dekat lokasi api abadi ini.

Baca Juga: Jangan Terlewat, Hari Ini Bakal Ada Fenomena Langka Cincin Api Solstis yang Baru Akan Terulang Lagi pada Tahun 2039