Find Us On Social Media :

Kentut Berbau Tak Sedap Rupanya Bisa Jadi Sinyal Masalah Kesehatan pada Tubuh

Ada beberapa penyebab kentut bau enggak sedap.

1. Alergi Makanan

 

Bau kentut yang enggak sedap bisa jadi disebabkan oleh alergi makanan tertentu.

Misalnya, pada penderita alergi laktosa atau intoleransi laktosa yang enggak bisa memecah karbohidrat laktosa.

Nah, kalau penderita alergi laktosa ini terpapar laktosa dari susu atau produk turunan lainnya, maka asupan tersebut bakal difermentasi oleh bakteri pada usus.

Baca Juga: Cara Mengatasi Alergi Dingin Tanpa Perlu Konsumsi Obat-obatan

Akibatnya, hal itu bisa membuat bau kentut menjadi enggak sedap, lo.

Contoh lain adalah pada penderita alergi gluten yang parah atau pada penderita penyakit celiac.

Pada penderita penyakit celiac tubuhnya enggak bisa mencerna protein gluten, sehingga kalau terkena gluten dari terigu atau bahan lainnya, bisa terjadi peradangan di usus.