Find Us On Social Media :

Tips Mengatasi Suara Serak dengan Bahan Alami yang Ada di Rumah

Ada cara mengatasi suara serak secara alami.

Minum Cuka Sari Apel

Untuk mengatasi suara serak, kita juga bisa minum cuka sari apel karena mengandung komponen antimikroba.

Caranya, campurkan 1-2 sendok makan cuka sari apel mentah ke dalam segelas air putih.

Lalu, minumlah sebanyak 1-2 kali dalam sehari, Kids. Kalau ingin rasa yang manis, bisa tambahkan satu sendok madu.

Baca Juga: Bukan Iseng, Coba Masukkan Beberapa Siung Bawang Putih ke Dalam Kaus Kaki dan Temukan Manfaat Tersembunyi bagi Kesehatan

Konsumsi Bawang Putih

Bawang putih mengandung komponen antibakteri yang dipercaya bisa mengatasi suara serak, Kids.

Nah, agar aromanya enggak terlalu menyengat, kita bisa mengonsumsi bawang putih dengan mencampurkannya pada salad atau saus pasta, lo.