Find Us On Social Media :

Sudah Sempat Dilonggarkan, Kota-Kota Ini Harus Kembali Terapkan Lockdown Akibat Kasus COVID-19 yang Melonjak

Sempat Dilonggarkan, Kota-Kota Ini Kembali Terapkan Lockdown Akibat Kasus COVID-19 Melonjak

Manila

Dikutip dari Channel News Asia, 13 Juli 2020, sekitar 250.000 orang di Manila kembali dikunci setelah lonjakan kasus infeksi baru.

Mereka adalah penduduk Navota, salah satu dari 16 kota di Filipina yang harus tinggal di rumah selama dua minggu, cuma enam minggu setelah penguncian sebelumnya.

"Saya tidak yakin apakah ini solusi, tetapi saya yakin jika saya melakukan ini jumlah kasus tidak akan bertambah," kata Wali Kota Navota Toby Tiangco kepada sebuah stasiun radio.

Navota, salah satu daerah termiskin di Manila punya 931 kasus yang dikonfirmasi dan 59 kematian, menurut angka pemerintah setempat.

Penghuni akan diizinkan untuk pergi bekerja, tetapi olahraga di luar ruangan akan dilarang.

Toko-toko dan bisnis dapat tetap buka tetapi restoran hanya akan diizinkan untuk melakukan layanan take-away.

Baca Juga: Unik! Digelar Lagi Setelah Lockdown, Konser Opera Ini Dihadiri 2.292 Tanaman, Ternyata Ada Tujuan Mulia di Baliknya