Find Us On Social Media :

Menyentuh Hati, Anak Down Syndrome Menghibur Bocah dengan Autisme, Kisahnya Membuat Haru Warganet

Menyentuh Hati, Anak Down Syndrome Menghibur Bocah dengan Autisme, Kisahnya Membuat Haru Warganet

Itu mengingatkan kita betapa mudahnya bersikap baik satu sama lain.

Video tersebut kemudian dan menjadi viral, menghangatkan hati orang-orang yang melihatnya. 

Seorang guru dari kota Jalisco di Meksiko barat baru-baru ini memposting video dua siswa berkebutuhan khusus.

Dalam video itu, seorang anak laki-laki dengan down syndrome tengah menghibur anak lain dengan autisme.

Video dimulai dengan kedua anak duduk di meja dengan seragam sekolah putih.

Bocah laki-laki di sebelah kanan tampak kesal ketika siswa di sebelah kiri memperhatikan kesedihannya.

Baca Juga: Enggak Perlu Repot, Olahraga Sederhana Ini Justru yang Paling Baik Dilakukan saat Pandemi Virus Corona

Anak dengan down syndrome menyeka air mata temannya, kemudian menggosok hidungnya.

 

Semakin lebih dekat, bocah laki-laki di sebelah kiri kemudian mengangkat tangannya ke atas dan memberikan pelukan pada bocah dengan autisme itu.

Pelukan berlangsung selama beberapa saat ketika bocah kecil itu menggosok punggung temannya.

Saat video berlanjut, bocah di sebelah kiri mengambil lengan temannya dan mulai memegangnya dan melambaikannya dengan cara yang menyenangkan.

Baca Juga: Stop Mulai Sekarang! Inilah Kesalahan Saat Mandi yang Sering Dilakukan Banyak Orang, Kamu Termasuk?