GridKids.id - Kids, kamu pasti sudah enggak asing dengan salah satu film andalan Pixar ini, Toy Story.
Yup! Toy Story merupakan film animasi yang cukup melegenda. Penggemarnya pun juga ada dari berbagai kalangan, orang tua sampai anak-anak.
Ternyata, Toy Story punya berbagai fakta unik dan menarik, lo!
Film animasi ini menceritakan sekumpulan mainan milik Andy yang bisa bergerak dan berkomunikasi satu sama lain.
Salah satu karakter dalam film itu adalah Woody, yang digambarkan sebagai koboi bertopi dengan pistol di sakunya.
Woody merupakan salah satu mainan kesayangan Andy.
Nah, yuk kita cari tahu fakta-fakta tentang film ini!
1. Animasi Tin Toy
Toy Story sebenarnya merupakan pengembangan animasi pendek Pixar yang pertama, yaitu Tin Toy (1988).
Kisahnya hanya berdurasi 5 menit, tentang mainan bernama Tinny melarikan diri dari bayi besar bernama Billy.
Awalna, Tinny adalah tokoh utama asli dalam Toy Story.
Akan tetapi, Walt Disney mendesak Pixar untuk fokus pada pembuatan karakter baru yang ditemani karakter lain.
Karena Pixar ingin mengenang Tin Toy, akhirnya karakter itu tetap dimasukkan dalam Toy Story.
Baca Juga: Enggak Kalah Sama Frozen, Film Pixar Ini Bikin Jatuh Cinta Juga!