GridKids.id – Kids, pasti kamu sudah enggak asing dengan makanan bernama sosis, dong?
Bisa jadi makanan ini malah menjadi kesukaan kamu, ya? Hihi…
Rasanya enggak hanya menarik, tapi penyajiannya pun praktis.
Selain itu, sosis juga mudah diolah menjadi beraneka varian makanan.
Jadi enggak heran, ya, kalau makanan olahan satu ini digemari oleh banyak orang.
Namun, tahukah kamu tentang sejarah sosis, Kids?
Sosis ternyata mempunyai serba-serbi dan fakta unik yang menarik, lo. Penasaran? Yuk, kita simak bersama!
Asal Usul Sosis
Sosis adalah sebuah jenis makanan yang dibuat dari campuran daging giling, garam, rempah, dan tepung roti yang kemudian dimasukkan ke dalam selongsong sosis.
Nah, rupanya sosis ini merupakan makanan olahan pertama yang dibuat dari daging, lemak, dan rempah, lo.
Istilah sosis berasal dari bahasa Latin, yakni salsus yang berarti ‘asin’, Kids.
Di wilayah Asia dan Mediterania, sosis dibiarkan hingga terjadi fermentasi yang menghasilkan asam laktat.
Baca Juga: Enggak Disangka-sangka, Makanan Pedas Ternyata Ada Manfaatnya, Salah Satunya Bisa Bikin Panjang Umur
Asam laktat tersebut ternyata berguna, lo. Soalnya, akan menghambat pertumbuhan bakteri pembusuk, Kids.
Nah, umumnya sosis diberi tambahan bahan kimia berupa nitrit supaya awet.
Sayangnya, nitrit tersebut juga digabungkan dengan amina, yakni produk yang dapat memecahkan protein, sehingga membentuk nitrosamin penyebab kanker.
Jadi, meski sangat menyukai sosis, sebaiknya konsumsinya tetap dibatasi dan enggak perlu terlalu sering, ya, Kids.
Museum Sosis
Salah satu masyarakat yang sangat mencintai sosis adalah Jerman, Kids. Sosis dalam bahasa Jerman disebut wurst.
Di sana bahkan sampai didirikan museum sosis, lo. Museum tersebut dibangun dan didedikasikan untuk jenis sosis Bratwurst dan Currywurst dari Jerman.
Baca Juga: Unik, Makanan Sehat dari Berbagai Negara di Dunia Ini Patut Dicoba
Kalau Italia identik dan juga bangga terhadap pizza, nah, wurst ini adalah makanan kebanggaan warga Jerman, Kids.
Ada banyak jenis wurst di Jerman, bahkan ada yang menyebut jenisnya ada sampai ribuan di sana, lo.
Uniknya lagi, umumnya setiap daerah memiliki ciri khasnya masing-masing. Tertarik mencoba wurst, Kids?
Sosis Terpanjang
Biasanya, sosis yang kamu makan seberapa panjang bentuknya, Kids?
Apakah kamu bisa membayangkan sosis dengan panjang sekian kilometer? Wow, memangnya ada, ya?
Ternyata, pada tahun 2000 silam, pernah dibuat sosis sepanjang 59,14 km, lo.
Untuk menghabiskan sosis tersebut, bahkan diperlukan waktu hingga tiga hari, yaitu mulai tanggal 27 sampai 29 Oktober 2000.
Baca Juga: Unik dan Gemas! Kafe Ini Bisa Bikin Pengunjungnya Nongkrong sambil Main dengan Domba
Sosis tersebut pun tercatat sebagai rekor sosis terpanjang dan masuk ke dalam buku rekor Guinness Book of Records.
Nah, selain sosis tersebut, ada pula sosis dengan ukuran panjang enggak biasa lainnya, Kids.
Ada sosis vegetarian dengan panjang 100 meter dan juga sosis asap dengan panjang 482 meter.
Hayo, siapa yang tertarik mencoba makan sosis super panjang tersebut, nih?
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Tonton video ini, yuk!