Sepertiga Penderita di Korea Selatan Sembuh
Korea Selatan sejauh ini adalah negara dengan kasus virus corona tertinggi di kawasan Asia.
Sebanyak lebih dari 9 ribu orang dikabarkan positif terjangkit virus corona, tapi sebanyak 3.507 orang dinyatakan sembuh, Kids.
Pada Selasa (24/4/2020), Seoul hanya melaporkan ada tambahan 76 kasus harian.
Selama 14 hari berturut-turut mereka mengumumkan bahwa hanya ada tambahan kasus bari di bawah 100 infeksi.
Kasus baru infeksi virus corona di Negeri Gingseng tersebut memang mengalami penurunan dan itu merupakan hal baik, Kids.
Akan tetapi, pemerintah setempat tetap waspada. Mereka terus melakukan tes cepat pendeteksian dini virus corona sebagai langkah utama.
Sejak Minggu, Seoul juga telah memberlakukan kebijakan pembatasan sosial selama 15 hari.
Untuk sementara di sana berbagai kegiatan seperti keagamaan, olahraga, dan hiburan dilarang demi mencegah penularan.