Find Us On Social Media :

Tetap Tenang dan Ikuti Langkah Berikut Ini Kalau Kamu Curiga Tertular Virus Corona saat Sedang Bepergian

Curiga tertular virus corona (ilustrasi)

1. Tetap di rumah, kecuali untuk mendapatkan perawatan medis

Tetap di rumah: Orang yang menderita sakit ringan akibat virus COVID-19 dapat pulih di rumah. Jangan keluar rumah, kecuali untuk mendapatkan peralatan medis. Jangan mengunjungi tempat umum, Kids.

Tetap terhubung dengan dokter: Hubungi dokter sebelum kamu mendapatkan perawatan medis. Beritahu lokasi traveling dan gejala yang kamu alami. Jika kamu merasa keadaan lebih buruk, pastikan mendapatkan perawatan darurat.

Hindari transportasi publik: Hindari transportasi publik, terutama yang memungkinkan terkena kontak fisik yang intens.

Baca Juga: Cegah Virus Corona dengan Tingkatkan Sistem Imun, Ikuti 4 Tips Ini!

2. Pisahkan diri dengan orang lain selama di rumah

Membagi jarak dengan yang lain: Sebisa mungkin kamu harus berada di satu kamar tersendiri yang jauh dari jangkauan orang lain di rumah. Gunakan juga kamar mandi terpisah jika tersedia. 

Batasi kontak dengan hewan peliharaan: kamu harus batasi kontak dengan hewan peliharaan atau hewan lain, seperti yang dilakukan terhadap orang lain. Meskipun belum ada laporan hewan yang sakit dengan Covid-19, masih disarankan agar kita tetap membatasi kontak sampai lebih banyak informasi yang diketahui.