Find Us On Social Media :

Selain Pakai Masker dan Cuci Tangan, Hal Ini Juga Ampuh Cegah Virus Corona

coronavirus covid-19 (ilustrasi).

GridKids.id - Mencuci tangan dan menggunakan masker jadi beberapa cara populer untuk mencegah tertularnya virus corona Covid-19.

Selain itu, menjaga daya tahan tubuh juga wajib dilakukan.

Nah, tapi ada satu cara lagi yang enggak kalah penting, yaitu dengan enggak menyentuh muka atau wajah.

Enggak Menyentuh Wajah

Yup, hal yang sering terlupakan adalah untuk enggak menyentuh seluruh bagian wajah ketika sedang berada di ruang publik, atau ketika belum mencuci tangan.

Saat berada di tempat umum, tangan kita menyentuh berbagai fasilitas umum, mulai dari tombol lift sampai gagang pintu, lalu menggosok atau menyentuh bagian wajah.

Virus covid-19 ditularkan lewat droplets (air liur), sehingga kalau droplets itu menempel di fasilitas umum, kita akan enggak sengaja ‘memindahkan’ virus tersebut ke wajah.

Padahal, World Health Organization (WHO) serta Center for Disease Control and Prevention menghimbau masyarakat untuk mencuci tangan dan jangan menyentuh bagian wajah.

Walaupun ini merupakan himbauan yang sangat sederhana, tapi ternyata paling sulit untuk dilakukan, lho.

Baca Juga: Mulai Hantui Indonesia, Virus Corona Ternyata Bisa Mati dalam 10 Menit, Bagaimana Caranya?

Sulit Dilakukan

“Menyentuh bagian wajah, entah itu mengucek mata atau menggosok hidung, adalah kebiasaan yang dilakukan sejak lama. Ini kebiasaan yag sulit dihilangkan, karena Anda melakukannya secara tidak sadar,” tutur William Sawyer, dokter yang merupakan founder Henry and Hand, seperti dikutip dari Washington Post, Rabu (4/3/2020).

Henry and Hand sendiri merupakan organisasi non-profit yang berfokus pada sanitasi dan higienitas tangan.

“Hal itu merupakan kebiasaan, dan kebiasaan itu sulit dihilangkan,” tambahnya.

24 Kali Tiap Satu Jam

Studi yang dilakukan tahun 2015 menyebutkan kalau dalam satu jam saja, kita rata-rata menyentuh wajah sekitar 24 kali.

Sebanyak 44 persen di antaranya mencakup kontak dengan mata, hidung, atau mulut.

Dengan kata lain, kita menyalurkan bakteri yang ada di gagang pintu, ponsel, dan permukaan lainnya ke dalam tenggorokan, kerongkongan, hingga paru-paru.

Yang mengkhawatirkan, kita bahkan enggak menyadarinya.

Baca Juga: Bikin Heboh Dunia, Para Peneliti Sebut Virus Corona Justru Jarang Sebabkan Efek Berat, Benarkah Bisa Sembuh Sendiri?

Sawyer mengatakan, kalau kita enggak menyentuh Zona T (mata, hidung, mulut), lebih besar kemungkinan untuk enggak terinfeksi.

“Ini adalah perilaku yang lebih baik dibanding menunggu hadirnya vaksin. Hanya dengan meninggalkan kebiasaan menyentuh wajah. Berhenti menyentuh, menjilat, menggigit, menggosok, adalah cara yang paling efektif untuk menghentikan pandemi,” tambah Sawyer.

Cara Mengatasi Kebiasaan Menyentuh Wajah

Profesor psikologi dari University of Oregon, Elliot Berkman, mengatakan kalau menghilangkan kebiasaan untuk enggak menyentuh wajah memang sangat sulit dihilangkan.

Ada beberapa cara untuk mengakalinya.

Salah satunya adalah dengan memegang tisu, sehingga ketika ingin menggaruk atau menggosok hidung/ mulut, tutupi jari dengan tisu.

Kalau enggak sempat cuci tangan, pakailah hand sanitizer sebelum menyentuh wajah.

Jangan lupa juga untuk mencuci tangan yang benar usai berada di ruang publik, ya!

Baca Juga: Orang Indonesia Positif Virus Corona, Lakukan Hal ini Untuk Mencegahnya