GridKids.id – Tubuh enggak selalu kuat, terkadang tubuh juga bisa sakit, Kids.
Agar enggak gampang sakit, tubuh harus memiliki sistem imun yang kuat.
Nah, untuk itu, sebaiknya Kids mengonsumsi makanan yang bergizi, tidur cukup dan berolahraga.
Namun, ada juga pengaruh lain yang membuat sistem imun melemah.
Wah, kira-kira hal apa saja yang bisa memengaruhi melemahnya sistem imun ini, ya?
Kurang Bergerak alias Suka Rebahan
Ayo, siapa nih yang suka bermalas-malasan bermain gawai?
Kurang bergerak, seperti terlalu banyak duduk atau kurang aktivitas fisik ternyata juga memengaruhi kemampuan tubuh kita melawan infeksi.
Meski terlihat enggak berbahaya, sebenarnya gaya hidup yang kurang bergerak justru bisa menyebabkan kerusakan sistem imun, peradangan, dan penyakit kronis di tubuh.
Sebaiknya kita membuat rutinitas menggerakkan tubuh seperti berolahraga 30 menit dalam sehari untuk mengurangi risikonya.
Terlalu Banyak Berolahraga
Meskipun kita disarankan rajin melakukan aktivitas fisik, yang berlebihan juga kurang baik, nih.