Find Us On Social Media :

Sering Disepelekan, 5 Hal Ini Bisa Membuat Imun Menurun, Mulai Sekarang Jangan Lakukan Lagi

Tubuh lelah

Terlalu banyak melakukan aktivitas fisik yang berat (overtraining) justru bisa melemahkan tubuh, sehingga tubuh jadi rentan terkena infeksi.

Sebuah penelitian mengemukakan bahwa melakukan aktivitas fisik sedang secara rutin lebih membuat kita tahan terhadap virus.

Sedih

Ketika suatu hal yang membuat kita sedih terjadi secara tiba-tiba, ini bisa melemahkan sistem imun.

Misalnya, ketika seseorang kehilangan orang yang penting di hidupnya dan merasa sedih, ini bisa meningkatkan produksi senyawa kimia dan hormon yang meningkatkan risiko infeksi virus, misalnya seperti virus flu.

Hal itu juga berhubungan dengan meningkatnya hormon kortisol dan ketidakseimbangan hormon.

Baca Juga: Sedang Sedih atau Marah? 5 Makanan Ini Bisa Memperbaiki Suasana Hatimu

Stres

Menurut National Cancer Institute Amerika Serikat, stres yang berlangsung terus-menerus bisa memengaruhi sistem imun.

Rupanya, saat stres, otak memperbanyak produksi hormon kortisol. Produksi hormon ini memengaruhi fungsi sel T yang bertugas melawan infeksi.

Karenanya, institusi kesehatan mental menyarankan kita untuk mendapatkan dukungan dari keluarga dan teman-teman, rutin berolahraga, dan melakukan latihan yang membuat rileks seperti yoga untuk mengurangi stres.