Find Us On Social Media :

Antartika Capai Rekor Baru Tentang Kenaikan Suhu, Bumi Makin Panas?

Antartika

GridKids.id - Antartika adalah benua yang meliputi kutub selatan bumi.

Ia adalah benua terluas kelima dan hampir keseluruhannya ditutupi oleh es dengan ketebalan rata-rata minimal 1,9 km.

Antartika memiliki kelembaban dan suhu rata-rata terendah di antara semua benua yang ada di bumi, Kids.

Namun, sebuah kabar datang dari benua tersebut baru-baru ini.

Tim peneliti Brasil di Pulau Seymour mencatatkan suhu 20,75 derajat celcius, pada Minggu (9/2/2020).

Baca Juga: 8 Foto Penyelamatan Hewan dari Kebakaran Hutan Ini Dijamin Bikin Terharu

Hal itu berarti, untuk pertama kalinya dalam Sejarah, Antartika mencapai suhu sampai di atas 20 derajat celcius, Kids.

Padahal rekor sebelumnya telah mencapai 19,8 derajat celcius di Pulau Signy pada Januari 1982.

Berarti, suhu tersebut meningkat hampir 1 derajat lebih tinggi.

Sementara itu, dilansir dari Kompas.com seminggu sebelumnya National Meteorological Service juga mencatatkan rekor.

Mereka mencatatkan rekor hari terpanas dalam sejarah suhu Antartika Argentina, yakni 18,3 derajat celcius di stasiun penelitian Esperanza, ujung Antartika.