GridKids.id - Kids, apakah kamu punya makanan kesukaan?
Rasa-rasanya semua orang kemungkinan besar memiliki jenis makanan yang diidolakan.
Sama seperti kita, penyanyi Isyana Sarasvati juga punya makanan favoritnya.
Di satu acara saat Isyana bersama Raisa hadir sebagai brand ambassador, pelantun berbagai lagu hits ini membocorkan makanan favoritnya, lo.
Baca Juga: Jangan Sembarangan! Inilah 6 Makanan yang Sebaiknya Kamu Konsumsi Setelah Olahraga
Ketika itu pembawa acara tersebut menanyakan apakah para penggemar yang hadir tahu makanan favorit Isyana.
Lalu, ada salah seorang fans yang menjawab dengan mengatakan bahwa penyanyi idolanya tersebut menyukai sop kambing.
Isyana pun tertawa sembari menjelaskan bahwa ia memang menyukai sop kambing atau lebih tepatnya sop kaki kambing.
Nah, kalau kamu apakah sudah pernah mencoba makanan favorit Isyana ini, Kids?
Jika berkaitan dengan makanan yang berbahan baku daging kambing, biasanya banyak orang yang mengeluhkan akan bau yang mengganggu.
Oleh karena bau yang enggak sedap tersebut, banyak yang bingung bagaimana cara mengolah sop kambing.
Baca Juga: Siapa Sangka! Mengonsumsi Makanan dan Minuman InI Bisa Bikin Ngantuk dan Tidur Nyenyak
Padahal sebenarnya enggak sulit, lo, membuat sop kambing yang bebas bau enggak sedap. Simak tipsnya, yuk!
Supaya daging enggak bau, pastikan daging yang akan diolah adalah daging yang segar, Kids.
Sebenarnya, kalau dari awal daging yang dipakai adalah daging segar maka enggak akan bau, kok.
Daging segar tersebut jangan lupa cuci sampai bersih. Kalau sudah, beri sedikit air jeruk nipis dan garam.
Setelah itu, siapkan kuah sop. Masukkan rempah-rempah seperti serai, jahe dan daun jeruk lalu biarkan mendidih.
Hal yang perlu diperhatikan adalah hindari memasukkan daging dan rempah-rempah secara bersamaan.
Soalnya hal tersebut akan menimbulkan bau yang menjadi masalah, Kids.
Fungsinya sebagai pencuci maka airnya akan bau.
Saat air telah mendidih, baru daging boleh dimasukkan.
Nah, itu dia tips mudah memasak sop kambing tanpa bau mengganggu.
Selamat mencoba di rumah, ya, Kids!
Tonton video ini, yuk!