Find Us On Social Media :

Bahaya Menggunakan Minyak Secara Berulang-ulang, Bahkan Bisa Sebabkan Kolestrol!

Tips Chef Steby untuk mengetahui minyak goreng yang sehat

GridKids.id - Jika Kids senang membantu ibu di dapur pasti sering melihat ibu memasak.

Coba perhatikan, apakah ibu sering menggunakan minyak secara berulang?

Misalnya, saat memasak ikan masih ada minyak yang tertinggal, karena sayang kalau dibuang makanya ibu memakai minyak untuk lauk lainnya.

Namun, kebiasaan tersebut bisa memiliki sejumlah bahaya, sebenarnya banyak orang yang sudah tau akan hal ini, tapi mereka tetap melakukannya karena sayang dan berhemat.

Baca Juga: Selama Ini Keliru, Es Krim Justru Baik Dikonsumsi Saat Sakit Tenggorokan

Minyak goreng yang warnanya sudah kecoklatan bisa mengandung lemak jenuh lebih banyak.

Selain itu, menggunakan minyak secara berulang akan berdampak pada makanan yang digoreng menggunakan minyak tersebut.

Makanan akan menjadi tidak layak makan, seperti timbul bau gosong pada makanan dan makanan menjadi kecoklatan.

Penelitian dari ilmuwan di United State Department of Agriculture (USDA) menemukan bahwa minyak yang telah berubah warna, aroma dan rasa, mengandung berbagai senyawa yang berbahaya bagi kesehatan.

Hal ini bisa saja menyebabkan tumbuhnya bakteri, virus maupun penyakit lainnya.

Memicu Kolesterol

Minyak goreng yang digunakan secara berulang dapat mengubah lemak tak jenuh menjadi lemak jenuh yang dapat menyebabkan kolesterol.

Lemak jenuh yang berlebih bisa meningkatkan risiko obesitas.

Baca Juga: Mengkonsumsi Garam Secara Berlebihan Bisa Sebabkan Penyaktit Ginjal Kronis dan Penyakit Lainnya

Radang

Minyak goreng yang telah berulang kali digunakan akan memicu radang tenggorokan, Kids.

Efeknya kita bisa terkena penyakit batuk.

Minyak yang dipanaskan berulang kali membentuk kandungan akrolein yang memicu gatal di tenggorokan.

Makanya, ketika memakan gorengan yang menggunakan minyak secara berulang bisa membuat tenggorokan gatal dan batuk.

Nah, itulah beberapa bahaya dari penggunaan minyak goreng berulang kali.

Sebaiknya, kita enggak menggunakan minyak goreng lebih dari 3 kali, pokoknya jika minyak sudah berubah warna dan bau, sebaiknya jangan digunakan, ya, Kids!

Baca Juga: Enggak Tanggung-Tanggung, Bukan Anjing atau Kucing, Pasangan Ini Pilih Puma sebagai Hewan Peliharaan

Lihat video ini juga, yuk!