Punya Bintang Tapi Redup
Galaksi J0613+52 sangat berbeda dengan sebagian besar galaksi yang ditemukan dalam eksplorasi luar angkasa.
Umumnya, galaksi akan terus menghasilkan bintang-bintang.
Dalam sebuah galaksi ada gas hidrogen yang terus terkompres dan membentuk bintang-bintang baru.
Tapi, proses itu enggak terjadi di galaksi J0613+52, Kids.
Namun, para peneliti menemukan kalau di galaksi ini punya potensi gas hidrogen yang cukup untuk membentuk bintang-bintang di masa depan.
Anehnya, meski ada gas atau bahan baku pembuatan bintang, enggak ada proses atau aktivitas bintang yang terlihat di dalamnya.
Ini menimbulkan pertanyaan tentang kondisi atau mekanisme dari proses pembentukan bintang di galaksi J0613+52.
Beberapa teori ilmiah coba menjelaskan tentang fenomena unik galaksi J0613+52.
Ada teori yang menggambarkan kalau dulunya galaksi J0613+52 adalah galaksi yang aktif melahirkan bintang-bintang.
Diperkirakan kalau interaksi dari galaksi lain bisa mengurangi materi pembentuk bintang yang ada di galaksi J0613+52.
Baca Juga: Bagaimana Kita Bisa Melihat Galaksi Bima Sakti Padahal Kita Ada di Dalamnya?
Selain itu, dugaan kalau ada angin galaksi dan interaksi gravitasi dengan galaksi besar di dekatnya juga mempengaruhi ketersediaan materi pembentuk bintang.
Hal ini sampai saat ini masih terus jadi pertanyaan yang ingin diungkap oleh para peneliti.
Pertanyaan: |
Apa nama materi yang jadi bahan baku pembentukan bintang di galaksi? |
Petunjuk, cek lagi halaman 2. |
----
Jangan lupa kunjungi juga akun youtube GridKids untuk mendapatkan berbagai informasi visual dalam bentuk video dan shorts yang bisa menambah wawasanmu, Kids!
Komentar