GridKids.id - Halo, Kids, kali ini kamu akan diajak belajar bersama berbagai kosa kata bahasa daerah bersama GridKids, nih.
Sebelumnya kamu sudah belajar bersama berbagai kosa kata bahasa Dayak Ngaju berawalan abjad G dan artinya.
Kali ini kamu akan diajak belajar bersama berbagai kosa kata bahasa Dayak Ngaju yang berawalan abjad H lengkap dengan artinya, ya.
Yuk, simak sama-sama berbagai kosa kata bahasa Dayak Ngaju-nya di bawah ini, Kids.
Kosa Kata Bahasa Dayak Ngaju Berawalan Abjad H dan Artinya
1. Hadat = kebiasaan atau adat; tradisi
2. Haliau = munafik
3. Hambei = dahan atau ranting
4. Hamen = malu
5. Hampul = ringan
6. Hampulur = sumbu
Baca Juga: Belajar Bahasa Daerah: Kosa Kata Bahasa Dayak Ngaju Berawalan Abjad E dan Artinya
7. Handalai = cacing
8. Handar = singgah dan hampiri
9. Handepang = cobaan
10. Hanjungau = mendekati penuh
11. Hantam = pukul
12. Hantung = hanyut
13. Hapuk = lunak (tentang umbi yang dimasak)
14. Harak = usir, halau
15. Hejang = kejang
16. Herah = mungkin
17. Hewau = bau; aroma
Baca Juga: Belajar Bahasa Daerah: Kosa Kata Bahasa Dayak Ngaju Berawalan Abjad D dan Artinya
18. Hewes = cambuk
19. Hewui = campur; baur
20. Hian = sifat ringan
21. Hila = arah; sekitar
22. Hekau = di situ
23. Himat = sungguh
24. Hinje = menjadi satu
25. Hulang = mencong
Nah, Kids, itulah tadi berbagai contoh kosa kata bahasa Dayak Ngaju berawalan abjad H lengkap dengan artinya. Semoga bermanfaat!
Pertanyaan: |
Apa bahasa Dayak Ngaju-nya sumbu? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Jangan lupa kunjungi juga akun youtube GridKids untuk mendapatkan berbagai informasi visual dalam bentuk video dan shorts yang bisa menambah wawasanmu, Kids!
Source | : | Kamus Dwibahasa Dayak Ngaju-Indonesia oleh Balai Bahasa Prov |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar